Jadilah Pro Aktif

BE PRO ACTIVE
Jadilah Pro Aktif


Seorang investor yang pernah membeli rumah di salah satu proyek saya, dan kemudian mau menjual kembali rumahnya tapi tidak laku laku, mengungkapkan kekesalannya kepada saya dengan mengomentari status di Facebook.

Properti itu intinya jualan pak AW. Kalau rumah yang saya beli dari proyek anda saya jual kembali tidak laku laku, apa pantas anda bicara soal marketing?

Hehe ...

Saya jawab begini; kewajiban kami adalah membangun dan kemudian menyerah terimakan rumah kepada anda. Dan itu sudah kami lakukan. Anda membeli rumah ditempat kami atas kehendak sendiri tanpa paksaan dari siapapun.

Jika sekarang anda mau menjual kembali tidak laku laku, maka itu adalah bagian dari resiko anda berinvestasi. Jika anda memiliki kebiasaan PRO AKTIF, maka anda akan terlatih mengambil keputusan dan berani bertanggung jawab atas keputusan yang anda ambil, tanpa harus menyalahkan orang lain.

Dalam hal ini anda mengambil keputusan berinvestasi. Jika anda mendapat keuntungan, apakah saya mendapat bagian? Kenapa jika anda mengalami kerugian kok saya yang mendapat cacian?

Habit # 1 mengajarkan kepada kita untuk; JADILAH PRO AKTIF. Yang mengambil keputusan berdasarkan kesadaran diri, imajinasi, hati nurani, dan kehendak bebas.

Sukses !!!!

Populer

Efisiensi Biaya Cut and Fill

Budget Pembuatan Kolam Renang

Merintis Bisnis Properti Sebagai Pengembang

Melakukan Probing dalam Penjualan Properti

Menerapkan Ilmu Marketing Perumahan

Mitra Pemilik Tanah

4 Tahapan Siklus Hidup Produk

Berbagi Urusan Ijin

Buatlah PT Kosong

Memanfaatkan Momentum Lebaran